Sebanyak 125 orang biker penunggang Honda CB150R Streetfire anggota dari Asosiasi Honda Motor Tangerang (AHMT) menikmati kebersamaan bernuansa pantai Minggu pekan lalu di Pantai Tanjung Pasir Tangerang (21/5/2017).
Mereka merupakan perwakilan dari HSFCI (Honda StreetFire Club Indonesia) Tangerang, HOSFOT (Honda Street Fire Owner Team) Tangerang, dan Rider StreetFire Community (Tangerang) secara bersama melaksanakan touring yang diprakarsai oleh Wahana Honda.
Dalam kegiatan Wisata Bahari ini diisi dengan gathering bikers serta aneka games interaktif berhadiah menarik tentunya, kemudian sharing seputar All New Honda CB150R. Sebelum menuju lokasi acara, seluruh peserta berkumpul dan berangkat dari depan Dealer Wahana Tanah Tinggi, Jl. Daan Mogot Tangerang.
“Formasi rombongan touring sebelum berangkat kami atur dengan tertib, sehingga nantinya ketika peserta touring melewati jalan raya tidak mengganggu masyarakat umum. Sebelum berangkat peserta juga diberikan pengarahan agar selalu #cari_aman sebelum berkendara,” ujar Bro Agus Sigit Wicaksono, PIC Community Development WMS.
Kegiatan yang mengusung tema ‘All New Honda CB150R Streetfire Touring Wisata Bahari– Touring Sang Penakluk’ ini tentunya disambut baik oleh para bikers. Bro Donny salah seorang peserta dari Komunitas CB150R di Tangerang, anggota HOSFOT memberikan apresiasi atas kegiatan ini.
“Dengan kegiatan turing ini, selain kami dapat mempererat silaturahmi antar komunitas pengguna CB150R di Tangerang, juga bermanfaat sebagai ajang sharing mengenai All New CB150R, baik secara spesifikasi mesin, performa dan aksesoris modifikasi yang layak untuk digunakan,” ujar Bro Donny.