Sobat Zonbie, sudah banyak yang tahu bahwa perkembangan komunitas biker mengalami pasang surut. Seiring berjalannya waktu komunitas datang silih berganti, tidak sedikit terhenti di tengah jalan, namun banyak pula mengalami perkembangan pesat. Salah satu komunitas yang masih tetap menunjukkan eksistensinya adalah Honda Supra X 125 Community (HSX 125).
Komunitas yang beranggotakan bikers pengguna Honda Supra X 125 ini baru saja menggelar Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) 2017 pada Minggu lalu ( 5/2) di Jakarta.
Dihadiri sekitar 100 orang anggotanya perwakilan dari berbagai daerah di Indonesia, Mukernas digelar dengan angenda utama pemilihan Ketua Umum.
Berlangsung tertib dengan semangat demokrasi yang tinggi, akhir dari perhitungan suara terpilih Bro Suria Igun atau akrab disapa Bro Igun sebagai Ketua Umum baru HSX 125 untuk periode 2017-2019. Biker dari Mother Chapter Jakarta ini menang tipis hanya terpaut 2 suara dari Bro Akbar.
Bro Akbar sendiri sebelumnya menjabat sebagai Ketua Umum periode 2015-2017, kembali dicalonkan dalam Mukernas kali ini.