Helm Buatan China Ini Senyaman Helm Arai Sob!

Kepopuleran akan Modifikasi Cafe Racer belakangan ini semakin berkembang hampir di seluruh dunia, hal ini tentu saja diikuti oleh para pemotor cafe racer yang juga mementingkan keberadaan helm yang keren guna mendukung penampilan mereka mengendarai motor-motor cafe racer kesayangannya. Model helm retro berimbang kepopulerannya sejalan dengan perkembangan scene cafe racer, yang tak jarang semahal apapun mereka juga bakal membelinya.

Seperti halnya salah satu helm half face model retro berlabel TORC T1 Retro yang baru saja dirilis. Helm retro T1 ini sudah mendapatkan sertifikat keamanan dari ECE Certification. Helm berkonstruksi dari bahan Fiberglass ini jika dipandang memang tampak sangat eye-catching namun harganya juga masih terjangkau, yaitu sebesar $199 itupun juga sudah termasuk ongkos kirim.

torc t1 review 2 Wallpaper Gambar Download

Loading...


Sudah adakah yang pernah mendengar helm keluaran TORC ini? Jika kita googling, ini adalah helm keluaran pabrikan asal China, dimana perusahaan ini adalah perusahaan helm terbesar di China, yang juga bersaing ketat dengan perusahaan helm lainnya. Sekilas, TORC ini sama dengan helm yang dipasarkan di Australia yaitu helm berlabel Scorpion Custom Helmet, walaupun demikian helm tersebut serupa tapi tak sama.

Lain dari pada itu, jika kita perhatikan lebih seksama helm tersebut modelnya juga hampir sama dengan helm keluaran Bell, seperti helm model Lego Spaceman namun dengan model dagu sempit dan rendah mengacu pada model helm cafe racer, namun helm T1 dilengkapi dengan visor juga beberapa ventiflasi.

torc t1 review 3 Wallpaper Gambar Download

Loading...


Ada sesuatu yang tersembunyi dari helm T1 ini, seperti yang terlihat pada iklannya bahwa helm ini terbuat dari bahan fiberglass, namun pada bagian interiornya berlabel Injection molded ABS. Diantara ventilasi yang ada terdapat jaring-jaring kawat kecil, pengontrolan ventilasi menggunakan sistem sliding dan mudah untuk diatur. helm retro model cafe racer yang harganyan terjangkau ini bisa dijadikan sebagai pilihan koleksi helm anda.

torc t1 review 4 Wallpaper Gambar Download

Berbeda dengan helm keluaran Bell, ukuran helm TORC ini sedikit lebih besar dari helm Bell, jadi jika membeli helm ini harus diperhatikan ukurannya, ukuran XXL Bell saja sama dengan ukuran Xl nya T1, dan kenyamanannya hampir sama dengan helm Arai yang harganya $500. Bagi yang ingin memiliki helm retro cafe racer, Torc T1 ini bisa dijadikan sebagai helm alternatif. Selamat mencoba!

Loading...


torc t1 review 6 Wallpaper Gambar Download