Honda Ikat Marquez Dua Tahun lagi

Marc Marquez dipastikan tetap membalap untuk Honda. Dengan begitu, tim sayap mengepak masih memakai formasi rider yang sama di musim depan.

Pebalap asal Spanyol itu akhirnya menyetujui perpanjangan kontrak yang diajukan Honda Racing Corporation (HRC). Marquez beralasan ini dilakukannya karena dia dan HRC punya hubungan yang sangat dekat.

“Saya selalu ingin terus menjadi bagian dari Repsol Honda Team,” kata Marquez. Menurutnya, selama 3 tahun setengah bersama sudah banyak momen tak terduga seperti menjadi juara dunia 2 kali.

Loading...


Meskipun banyak tantangan, terutama dalam 2 musim terakhir. “Saya percaya, banyaknya tantangan akan membuat kami lebih kuat. Kami juga bekerja keras agar bisa meraih titel tahun ini,” lanjut Marquez.

“Ini adalah kebanggaan buat saya bisa menjadi bagian dari keluarga Honda. Saya senang bisa bersama tim spesial ini untuk 2 musim lagi,” terang Marquez.

Hal serupa juga diutarakan Shuhei Nakamoto, Vice President HRC. “Tak diragukan lagi, dia adalah yang terkini dan masa depan MotoGP,” lanjut Nakamoto.

Loading...


Dirinya mengatakan Marquez adalah pilihan tepat HRC. “Kami sangat kenal dia dan kita juga sepakat untuk melanjutkannya. Marquez berkembang pesat sejak 4 tahun bersama HRC. Dia masih muda dan kami tahu pengalaman Marquez sangat penting untuk membantu engineer kami untuk mengembangkan motor,” pungkas Nakamoto.

Sebelumnya, Dani Pedrosa sudah lebih dulu memperpanjang kontraknya dengan Honda. Keputusan Pedrosa itu juga mematahkan rumor kepindahannya ke tim lain.

Loading...


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here