Honda Monkey Sudah Tersedia di Dealer. Harga Rp 70 Jutaan!

Honda Inggris mengumumkan bahwa konsumen dan pecinta motor klasik sudah bisa mendapatkan atau memiliki Honda Monkey di seluruh jaringan dealer motor Honda yang ada di seluruh Inggris.

Main dealer Honda Inggris telah menyediakan Honda Monkey 125cc itu dengan tiga varian warna, yaitu Banana Yellow/Ross White, Pearl Nebula Red/Ross White dan Pearl Shining Black/Ross White, dengan banderol harga mulai dari £ 3699 atau sekitar Rp 70 juta.

Meski sudah diproduksi sejak tahun 1961 lalu,yang awalnya dikembangkan sebagai mainan anak-anak 49cc untuk Tama Tech, sebuah taman hiburan di Tokyo Jepang. Dan pada tahun 1970-an, Honda Monkey pun mulai dikenal oleh umum sebagai kendaraan roda dua.

Loading...


Popularnya Honda Monkey berdasarkan dari desain yang lucu dan unik sehingga langsung disukai. Dimensi kecil dan beratnya yang ringan sehingga mudah dan menyenangkan untuk dikendarai di jalanan kota.

Berdasarkan perkembangan, saat ini, Honda pun telah menata ulang teknologi dan menambah fitur-fitur modern yang ada pada Monkey. Style dan bagian-bagian krom masih dipertahankan seperti aslinya. Monkey dipersenjatai mesin 125cc berpendingin udara yang menghasilkan tenaga 6.9kW, torsi 11Nm dan 189 mpg. Pada piranti penerangan, Monkey dilengkapi dengan LED premium.

Sobat Zonbie ingin memiliki motor klasik Honda ini? Bisa pesan langsung ke Honda UK atau tunggu saja, siapa tahu PT Astra Honda Motor akan memboyongnya kke Tanah Air…

Loading...