Dalam rangka memperingati hari lahirnya bangsa Indonesia yang ke-73 tahun, Inazuma Owner Network (ION) mengadakan kegiatan upacara bendera di kaki gunung Merbabu, Jawa Tengah. Upacara bendera itu sendiri diadakan di Gedong Pass atau biasa disebut G-Pass yang terletak di dusun Gedong, Ngelelo, Tajuk, Semarang, Jawa Tengah.
Kegiatan yang pada mulanya diprakarsai oleh ION Banten ini diikuti pula oleh beberapa chapter lainnya seperti ION Jakarta, ION Bekasi dan ION Pakuan. Upacara bendera yang diadakan di G-Pass juga turut diikuti oleh siswa Sekolah Dasar (SD) yang berasal dari desa Ngaduman. Sebanyak 50 murid SD Ngaduman bersama puluhan anggota Inazuma Owner Network tampak khidmat mengikuti rangkaian upacara bendera.
Selain mengikuti upacara bendera bersama anggota ION, para siswa SD Ngaduman juga mendapatkan bantuan berupa alat tulis sekolah yang didonasikan oleh para anggota ION yang hadir dalam kegiatan ini. Setelah melakukan kegiatan upacara bendera, acara dilanjutkan dengan eksplorasi area wisata gunung Merbabu.
Salah satu peserta kegiatan ini, Rudy Mulya Rukmana dari ION Banten mengungkapkan rasa bahagianya mengikuti semua rangkaian kegiatan upacara di lereng gunung Merbabu ini. Meskipun udara di sekitar lokasi sangat dingin, tidak memupuskan semangatnya untuk mengikuti kegiatan ini.
“Senang sekali bisa mengikuti kegiatan ini, pada kegiatan ini saya menginap di tenda yang dibangun di lereng gunung Merbabu. Merasakan suhu 10˚ Celsius pada pagi hari membuat ujung jari kaki dan tangan terasa membeku. Sleeping bag low end yang saya gunakan seakan tidak bisa menahan dinginnya lereng gunung Merbabu” ungkap Rudy
Kegiatan yang berlangsung sejak tanggal 16 Agustus hingga 19 Agustus 2018 ini ditutup dengan turut menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) yang digelar oleh ION Solo.