Akhir pekan lalu, jadi hari paling baik bagi KOMPI Riders untuk medeklarasikan sekaligus memperkenalkan diri sebagai wadah bagi penghobi motor.
KOMPI Riders, merupakan singkatan dari Komunitas Motor Persaudaraan Indonesia Riders. Komunitas ini sebagian besar anggotanya merupakan pegawai dari Direktorat Pembinaan SMP, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Dengan mengusung tema “Saudara Tak Perlu Sedarah”, komunitas ini menggelar acara deklarasi sekaligus silaturahmi antar anggotanya. Deklarasi tersebut mengambil lokasi di Villa Taman Bunga, Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.
Selain medeklarasikan terbentuknya komunitas ini, para bikers tersebut juga melakukan pemilihan Ketua Umum berikut juga pembahasan AD/ART komunitas.
Dalam pemilihan Ketua Umum, terpilih Bro Imam Pranata yang akan memimpin KOMPI Riders dalam menjalankan segala aktifitasnya.
Sebagai acara hiburan, panitia pelaksana mengadakan acara fun games guna memperkuat ikatan silaturahmi juga persaudaraan antar anggota.
Usai acara, dalam perjalanan kembali ke Jakarta para bikers menyempatkan singgah sejenak ke kediaman Direktur, Direktorat Pembinaan SMP, Dr. Poppy Dewi Puspitawati, M.A. Di kediaman atasannya ini, para bikers bersilaturahmi dalam rangka halal bihalal.