Marc Marquez Juara Dunia MotoGP 2018, Antiklimaks!

Lagu ‘Seven Nation Army’ diteriakan oleh kru Repsol Honda saat menyambut juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez saat parc freme di sirkuit Motegi, Jepang (21/10).

Lagu penuh semangat yang dinyanyikan oleh grup The White Stripes tersebut seolah jadi penanda gelar juara GP ke-7 bagi Marquez. Sekaligus tiga kali juara beruntun di kelas MotoGP.

Marquez sukses menggenggam gelar juara MotoGP, pasca menjadi yang tercepat di ajang balap MotoGP seri Jepang. Bukan hanya itu, faktor terjatuhnya Andrea Dovizioso yang jadi pesaing terdekat di klasemen MotoGP juga jadi penentu gelar tersebut.

Loading...


Kemenangan ini terasa spesial karena Marquez merebut juara di kandang Honda, yakni Motegi. Serta disaksikan langsung oleh para petinggi pabrikan berlogo sayap mengepak itu.

Sayangnya, gelar ini juga menjadi antiklimaks, karena MotoGP masih menyisakan tiga seri lagi. Yakni Australia, Sepang dan Valencia. Kalah seru dari musim lalu yang persaingan antara Marquez dan Dovi sangat ketat hingga seri terakhir di Valencia.

Di MotoGP Jepang sendiri. posisi dua dan tiga di Motegi direbut Cal Crutchlow dan Alex Rins. Btw, selamat Marc!

Loading...