Bengkel yang namanya pakai kata “Sinting” ini emang gak ada habisnya ngasih racun ke pengguna matik khususnya produk Maxi Yamaha. Ada aja komponen after market pendongkrak performa yang ditawarkan. Kali ini bengkel yang mengusung nama Rakyat Singting Matic Shop (RSMS) menawarkan paket ngacir buat Maxi Yamaha.
Paket Ngacir yang ditawarkan RSMS ini dijamin bikin tenaga maxi Yamaha seperti Nmax, Aerox dan Lexi jadi maskin galak.
“Mau buat touring, liaran atau drag race, road race, monggo dicoba. Sudah terbukti,” yakin Wisnu Adi Saputro atau yang akrab disapa Inoe. “Mau trade-in boleh, jual putus juga boleh,” sambungnya.
Paket racikan pendongkrak performa Maxi Yamaha tersebut terdiri atas Pulley Set, Roller 10 gr sampai 12 gr, Mangkok custom dan TB reamer.
“Kalau sudah pasang ini, rasakan sendiri perbedaan dan sensasinya,” cetus punggawa bengkel yang bermarkas di kawasan Pejaten Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Selain untuk Yamaha Nmax, Aerox dan Lexi, RSMS juga nyiapin paket siap ngacir untuk Yamaha Xmax. Paketan untuk Nmax, Aerox, Lexi dan Xmax ini bisa beli putus atau tukar tambah.