Selain ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 yang digelar di Sentul, sederet pebalap Indonesia juga turun di beberapa ajang balap luar negeri akhir pekan lalu (13-14/10).
Diantaranya Dimas Ekky Pratama tampil impresif dalam lanjutan ajang CEV Moto2 European Championship di Albacete, Spanyol, Minggu (14/10/2018).
Dia berhasil mengalahkan hujan, melaju kencang, meninggalkan lawan-lawan, dan meraih podium pertamanya musim ini, atau yang kedua selama berlaga di FIM CEV International Championship. Pada balapan pertama, pebalap Depok itu mampu finish posisi ketiga di bawah guyuran hujan lebat.
Di balapan kedua yang akhirnya dibatalkan dan Dimas tercatat berada di posisi kelima. Para pebalap di posisi 15 besar tetap mendapatkan poin, tetapi hanya setengahnya. Dimas mendapatkan 5,5 poin. Total kini Dimas naik satu peringkat, yakni di peringkat kelima klasemen dengan koleksi 91,5 poin.
Sementara Herjun Atna Firdaus sukses merebut podium pertama pada dua kali balapan yang digelar pada ajang Thailand Talent Cup 2018 seri kelima di Bira International Circuit, Pattaya, Thailand (13-14/10).