Pemerintah Dukung Ketersediaan Lapangan Kerja Untuk Lulusan SMK

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaaan RI mendudukung penuh tersedianya lapangan kerja dalam industri otomotif yang disediakan untuk para siswa lulusan SMK.

Hal ini disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Ri, Muhadjir Efendi saat menghadiri acara Implementasi Revitalisassi SMK Provinsi DKI Jakarta di SMKN 26 Jakarta, (30/6) lalu. Program ini digelar sebagai bentuk penyegaran komitmen antara pihak industri dan pemerintah untuk berikan dukungan kepada lulusan SMK.

Usai membuka acara, dalam sambutannya Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan bahwa Jakarta memiliki kesempatan lapangan kerja yang luas dan sejauh ini pihak industri terus berusaha membuka lapangan pekerjaan bagi lulusan SMK.

Loading...


Mechanic Development Program 5 Wallpaper Gambar Download

Salah satu produsen otomotif yang mendukung penuh dunia pendidikan adalah PT Astra Honda Motor (AHM). Untuk wilayah Jakarta, AHM mempercayakan Main Dealernya yakni PT Wahana Makmur Sejati untuk terus mendukung salah satu program CSR tersebut. Salah satunya adalah Program Mechanic Development. Lewat program ini, Wahana memberkan kesempatan kepada ratusan lulusan 53 SMK Binaan Wahana untuk bergabung di AHASS.

Melalui Program Mechanic Development yang telah digelar di tahun ketiga ini, Wahana telah lakukan 3 kali buka kesempatan lewat MDP dengan total sebanyak 350 lulusan SMK yang kini bergabung dengan jaringan AHASS Jakarta dan Tangerang.

Loading...


Mechanic Development Program 4 Wallpaper Gambar Download

Menurut Taryudin, Group Head of Corporate Communication Wahana mengatakaan bahwa ini merupakan komitmen Wahana untuk mewujudkan pendidikan SMK yang lebih baik khususnya dibidang teknik dan bisnis sepeda motor Honda.

“Saat ini kami tengah mempelajari kerjasama dengan pihak perbankan agar ikut berikan bantuan ataupun pinjaman bagi lulusan SMK berprestasi dan berminat membangun usaha bengkel mandiri,” tutup Taryudin.

Loading...