Pertamina Terima Tiga Penghargaan Dalam Ajang Wow Brand Awards 2017

Tahun ini PT. Pertamina (Persero) mendapatkan tiga penghargaan sekaligus dalam ajang Indonesia WOW Brand Award 2017. Ini buah dari keberhasilannya me-manage brand perusahaannya di tengah kondisi pasar Indonesia yang kompleks. Penghargaan tersebut diraihnya dalam kategori gold, silver, dan bronze champion atas berbagai jenis kategori dan klasifikasi industri.

Peyerahan penghargaan ini dilakukan dalam acara Wow Brand Festive Day 2017 beberapa waktu lalu di Hotel Raffles, Jakarta. Sebuah pesta besar  para pemilik brand di Indonesia, dan ini merupakan kali kedua diadakan setelah event pertama yang digelar tahun 2016 lalu.

Penghargaan Gold Champion diraih produk Pertamax, Silver Champion untuk Pertalite, dan Bronze Champion untuk Pertamax Turbo. Tiga penghargaan tersebut menunjukkan bahwa Pertamina mampu menjadi The Winner Brand atau The WOW Brand dalam kompetensi pasar di Indonesia khususnya untuk bahan bakar kendaraan bermotor berkualitas.

Loading...


Pertamina 2 Wallpaper Gambar Download

Penghargaan ini diberikan kepada para brand yang menerima nilai BAR (Brand Advocacy Ratio) tertinggi berdasarkan hasil survei oleh MarkPlus Insight yang dilakukan di 18 kota besar di Indonesia dengan lebih dari 20.000 responden, yaitu Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan, Semarang, Palembang, Makassar, Pekanbaru, Padang, Denpasar, Banjarmasin, Balikpapan, Pontianak, Surakarta, Manado, Jogjakarta, Jayapura, dan Banda Aceh.

BAR adalah suatu metode khusus dari MarkPlus Insight untuk mengukur seberapa baik sebuah perusahaan menjadikan para konsumen yang sadar dan tahu terhadap produk atau layanan suatu brand perusahaan, agar loyal dalam mendukung brand tersebut. Nilai ini dihitung berdasarkan persentase orang-orang dalam pasar yang dengan spontan tanpa paksaan bersedia untuk menyarankan brand tersebut kepada orang lain. Sikap pengguna seperti ini tentu hanya akan terbentuk jika mereka puas terhadap produk dan layanan brand tersebut.

Loading...


Dengan kata lain, tiga penghargaan yang disabet sekaligus oleh Pertamina ini menunjukkan bahwa brand produk-produk Pertamina sangat dikenal baik oleh pasar. Tentunya dengan kualitas produk yang sudah tidak perlu diragukan lagi, Pertamax, Pertalite, dan Pertamax Turbo menjadikan ketiga produk bahan bakar tersebut dipercaya dengan baik oleh masyarakat.

Prestasi ini tidak lain karena ketiga produk tersebut memberikan banyak sekali keuntungan bagi pengguna kendaraan, khususnya yang menginginkan performa maksimal setiap kali berkendara. Berbagai keuntungan tersebut diantaranya kandungan oktan tinggi, tenaga dan torsi maksimum kendaraan meningkat, ramah lingkungan, tidak mengandung timbal, mesin tetap bersih, dan proses pembakaran optimal.

 

Loading...