Untuk kedua kalinya, Piaggio Indonesia dan PT Anugerah Sinergi Pratama kembali membuka dealernya di kota Bekasi.
Kehadiran dealer kedua di kota Bekasi tepatnya di Jl. Raya Sultan Agung No. 7 Km. 27 Pondok Ungu ini menegaskan Piaggio Indonesia melalui Sinergi Bekasi untuk memberikan pelayanan terbaik pelanggan, khususnya konsumen produk-produk Piaggio Group.
“Bekasi merupakan kota satelit Jakarta yang banyak menuai sukses dalam pemasaran produk Piaggio, terutama Vespa. Oleh karena itu kami coba menambah dealer yang kedua ini,” ujar Agung Siantar, Direktur PT Anugerah Sinergi Pratama usai acara pembukaan dealer Sinergi Bekasi, Senin (26/3).
Dealer Sinergi Bekasi berdiri diatas lahan seluas 240 m2, dealer ini juga membawa konsep terbaru dari Piaggio Group, yaitu MotoPlex. Konsep terdepan di industri kendaran roda dua ini membawa pelanggan kedalam sebuah pengalaman unik, dimana selain menjual kendaraan dan aksesoris, pelanggan mendapati area khusus souvenir, bengkel, bar dan lounge.
“Hadirnya dealer kedua ini membuktikan bahwa dealer pertama kami di Bekasi telah menuai sukses yang sangat memuaskan. Hal ini terjadi berkat ragam produk Piaggio Group yang memenuhi kebutuhan pelanggan. Kota Bekasi juga terus berkembang secara ekonomi ndan kami yakin dapat memperluas jangkauan bisnis kami,” tambah Agung.
Dibukanya dealer 3S (sales, service, spare parts) kedua ini menegaskan strategi Premiumization Roadmap dari Piaggio Indonesia di kota Bekasi. Terlebih, pertumbuhan ekonomi yang cepat di kota Bekasi merupakan potensi besar untuk menjadi simbol gaya hidup mobilitas terdepan.