Royal Enfield Classic 500 Pegasus Hadir di Indonesia, Cuma 40 Unit

Royal Enfield Classic 500 Pegasus

Sobat Zonbie yang gemar motor langka dan collector item bisa lirik andalan baru Royal Enfield di Indonesia yang meluncur Rabu (14/11), yakni Royal Enfield Classic 500 Pegasus. Pasalnya, dari 1.000 unit yang dirilis di seluruh dunia, Indonesia hanya kebagian 40 unit saja dan dibanderol Rp 109,9 juta (OTR Jakarta).

Royal Enfield Classic 500 Pegasus

Mengambil basis Classic 500 yang bermesin satu silinder 500 cc pendingin udara, Pegasus sendiri terinspirasi motor legendaris RE/WD Flying Flea 125 yang diproduksi di fasilitas bawah tanah Royal Enfield di Westwood, Inggris di masa Perang Dunia 2. Sebagai bentuk penghormatan pada produk tersebut, dibuatlah Classic 500 ini.

Loading...


“Secara teknis RE dirancang tak lekang oleh waktu. Kami sudah hadir lbh dr satu abad. Di 117 tahun in, RE sudah jadi bagian sejarah, yakni perang dunia pertama dan kedua. Awalnya RE dari perusahaan senjata yang berkembang jadi motor pada 1901. RE telah hadir sebagai merek yang digemari dan tumbuh sebagai brand legendaris. Pada perang dunia kedua, kembali RE digunakan oleh pasukan Inggris dan menjadi legenda. RE Classic 500 Pegasus hadir sebagai penghormatan dari Flying Flea,” urai Irvino Erdwaldy, Country Manager Royal Enfield Indonesia.

Setiap unit dari 1.000 unit Classic 500 Pegasus memiliki nomor seri individual serta logo Pegasus berwarna marun dan biru di tangki. Gambar tersebut merupakan logo resmi dari lencana Resimen Terjun Payung Tentara Inggris. Lalu ada stiker Royal Enfield ‘Made Like a Gun’ pada kotak aki.

Logo pada Classic 500 Pegasus tersebut dibuat berdasarkan logo asli yang digunakan pada Flying Flea pada saat Perang Dunia Kedua oleh 250th Airborne Light Company tersebut.

Loading...


Royal Enfield Classic 500 Pegasus

Ada dua pilihan warna yang tersedia pada Royal Enfield Classic 500 Pegasus. Keduanya bertema kendaraan militer, yakni Service Brown dan Olive Drab Green. Semakin kental dengan tunggangan perang, tiap unit sudah dibekali satu set pannier kanvas custom bergaya militer dengan blem Pegasus.

Masih kurang? Tiap motor juga diberikan tanda otentik khas militer, termasuk grip setang berkelir coklat, tali kulit dengan gesper kuning di filter udara. Silencer, pelek, pedal kick starter dan panel lampu hitamnya makin melengkapi nuansa militer.

Loading...