PT Shell Indonesia menggiatkan kembali kegiatannya di tahun ini. “Dare to Advance” menjadi tema besar Shell untuk menantang bikers di Tanah Air.
Saat memperkenalkan line up pelumas skutik Shell Advance, Rabu (11/5/2016), PT Shell Indonesia juga mengungkap tagline yang diusungnya tahun ini.
“Tahun ini Shell ingin tampil lebih menggigit dengan tema Dare to Advance #BeraniBuktiin yang merupakan movement dimana kami menantang konsumen untuk mencoba sendiri produk kami,” kata Edward Satrio selaku Brand Manager Helix & Advance PT Shell Indonesia.
Edo, sapaan akrabnya mengatakan tema tersebut juga akan dibungkus dalam berbagai acara beragam. Salah satunya adalah #BeraniBuktiin touring yang digarap bersama Zonabikers.com
“Ini adalah tantangan berantai untuk komunitas bisa melakukan touring,” tambah Edo. Sementara itu, Edo juga menambahkan PT Shell Indonesia akan menggelar 10.000 ganti oli serentak dan gratis!
Selain itu, PT Shell Indonesia juga akan mengadakan berbagai acara menarik untuk komunitas pencinta roda dua. Mulai dari #BeraniBuktiin Fun Dyno Drag dan #BeraniBuktiin Komunitas. Kegiatannya akan berlangsung di beberapa kota di Indonesia. So, Tunggu aja!
bang bro admin.. info nya wat #branibuktiin gmn ya slanjutnya.. kuda dah dirapiin yar gress n ciamik .. need information aja seh bang bro admin.. salam ngitung kilometer egi desac 011