Tren penggunaan sistem keyless sebagai pengganti anak kunci di motor terus meluas Sobat Zonbie. Diantaranya dua skutik Honda, yakni PCX 150 dan Vario 150.
Menariknya, meski sama-sama dibekali keyless, tapi soal cara pengoperasian keduanya saat ingin menyalakan mesin motor dan fiturnya berbeda Sobat Zonbie. Seperti dijelaskan Beni Ardha Susanto, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM).
“Iya, keyless PCX dan Vario berbeda. Mulai dari fungsi remote, serta operasional saat menyalakan mesinnya,” papar Beni.
Ada dua tombol di remote keyless Vario 150. Fungsinya adalah keyless ignition juga answer back system dan alarm yang terintegrasi. Sedangkan tombol di PCX 150 lebih banyak, karena fungsi answer back dan alarm memiliki tombol terpisah.
Selanjutnya dari sisi pengoperasian. Untuk menghidupkan Vario 150, Sobat Zonbie harus menghidupkan fungsi di remote, lalu tekan tombol starter sebelum memutar knob di posisi on, untuk kemudian menyalakan mesin dengan menekan starter kembali.
“Sedangkan pada PCX, langkah menekan tombol starter diganti dengan memutar knob hingga lampu di keyless menyala sebelum menyalakan mesinnya,” pungkas Beni.