Sudah menjadi agenda rutin Skywave Owners Club (SOC), jika pada setiap penyematan Nomor Register Anggota (NRA) dengan kelipatan angka 100, klub penunggang Suzuki Skywave ini selalu mengadakan kegiatan touring. Pada kesempatan kali ini di saat pemberian nomor keanggotaan ke-500, SOC mengadakan touring dengan destinasi Villa Mario, Ciater, Subang.
Dalam perjalanan touring kali ini, SOC mengambil garis start di lokasi kopdar sementara SOC yaitu di Taman Wijaya IX, Blok M, Jakarta Selatan. Rombongan yang berjumlah 35 motor berangkat menuju Ciater dengan rute melalui jalan Puncak, Bogor, kemudian rute pulang via Purwakarta. Dalam prosesi pengambilan NRA tersebut, dilakukan melalui kegiatan Jurit Malam yang diplesetkan menjadi Jurig Malam oleh 6 orang Nubie (sebutan bagi anggota baru SOC) yang akan mendapatkan NRA. Secara kebetulan villa yang menjadi lokasi kegiatan ini juga dilengkapi dengan fasilitas kebun serta curug yang sangat memungkinan untuk melakukan jurig malam.
Peserta, dilepas satu persatu dengan dibekali 1 buah lilin yang menyala sebagai penerangan. Kegiatan ini berlangsung sangat seru, tidak hanya itu pelaksana kegiatan juga menyiapkan acara permainan lain yang sangat seru dan atraktif. Sebagai puncak acara, penyematan NRA kepada member baru yang telah mengikuti seluruh rangkaian acara dilakukan dengan kegiatan ala-ala MotoGP, yaitu podium champagne dengan saling menyemprotkan meskipun bukan dengan champagne namun dengan minuman ringan bersoda.
Ketua umum Skywave Owners Club, Victor Pangalila #113 menegaskan, bahwa SOC sebenarnya bukanlah hanya sebagai klub motor semata, namun juga sebuah keluarga yang kental akan nilai persaudaraan dan NRA yang didapat bukan hanya menempel pada motor tetapi kepada personal orangnya. “Jadi meskipun nanti sudah ada yang berganti motor, ingatlah bahwa kita ini tetap SOC,” pesan Victor yang biasa disapa Itoy
“Kami sangat bahagia karena adanya teman-teman dari Sky Drive Community (SDC) Jadetabek yang ikut berpartisipasi begitu juga teman-teman dari Sky Wave Automatic Team (SWAT) Bandung yang ikut membantu. Keterlibatan rekan-rekan dari klub atau komunitas lain menandakan adanya jalinan hubungan yang erat diantara sesama klub matic Suzuki yang akan selalu terus kita jaga.” tutup Itoy.