Supermoto Trail Independent (SOLID) merupakan komunitas yang menggabungkan dua konsep yang berbeda. Penyuka garuk tanah dan pelibas aspal bergabung dalam sebuah komunitas.
Paket Ngacir Buat Yamaha Xmax, Nmax, Aerox dan Lexi, Bisa Tukar Tambah
Yamaha Rilis Motor Sport 250 cc Edisi Spesial Black Panther dan Captain America
Peta Tulip Ala Paris Dakkar, Indonesia Ride Adventure Beri Edukasi Anggotanya
Supermoto Trail Independent lahir pada tanggal 17 Agustus 2020 yang lalu. Komunitas ini menggabungkan dua konsep motor dual purpose dalam sebuah wadah, sehingga yang ingin bergaya Supermoto atau tetap ingin mempertahankan karakter asli motornya bisa tetap bersama.
Komunitas SOLID ini bermarkas di jalan Caman Raya, Jatibening, Bekasi.
Sementara, sebagai lokasi kopdar, SOLID memilih bengkel Motoplus Grand Wisata yang berada di jalan Mustika Jaya, Bekasi sebagai lokasi kopdarnya.
Bengkel ini juga jadi bengkel rujukan bagi para anggota SOLID sendiri.
Dalam kegiatannya, SOLID kerap melakukan kegiatan riding bareng. Tak hanya di medan aspal saja, trek jalan tanah pun jadi santapan para bikers dari SOLID.
Kegiatan ini pun jadi ajang latihan bersama dalam mengasah kemampuan mengendalikan motor baik untuk yang menyukai touring ataupun menyukai trabasan.
Bagi Sobat Zonbie yang ingin bergabung dengan SOLID bisa langsung menghubungi SOLID melalui akun sosial media Facebook atau Instagram